RSS

Jumat, 06 Januari 2017

JANUARI 2017

Welcome to 2017.

Postingan yang pasti sudah telat. Tapi tidak mengapa sih menurutku. Hehe.
Tanpa terasa waktu berjalan begitu cepat. Sama halnya seperti peribahasa Arab, waktu itu seperti pedang. Jika kita tidak memanfaatkannya dengan baik maka pedang tersebut yang akan menghunus diri kita sendiri. Tanpa terasa sudah setengah tahun aku melanjutkan studi magisterku di Bandung. Belajar mandiri, tanpa orang tua, kembali lagi hidup sebagai anak kos-kosan, dan banyak hal lainnya.
Sejujurnya, awal aku ke Bandung, aku hampir lupa dengan tujuanku ke sini. Sedikit foya-foya sebenarnya, beli ini dan itu, dan entah mengapa masih merasa belum cukup puas. Sampai akhirnya aku bertemu dengan seseorang yang kembali mengingatkanku tentang hidup sederhana. Aku ke sini bukan untuk main-main tapi studi dengan serius. Kuliah dengan uang negara dan harus mengabdi pada negara semestinya. Aku bersyukur kepada Allah yang senantiasa aku merasa bahwasanya Dia selalu menjagaku dan menegurku bila aku mulai melakukan kesalahan. Caranya mempertemukanku dengan seseorang yang mengingatkan dalam kebaikan.

Aku semakin menyadari, hidup sederhana membantu menempa diriku untuk menjadi pribadi yang lebih bersyukur. Masih banyak orang lain yang hidupnya begitu sulit. Aku semakin menyadari kebahagiaan bukan karena uang banyak, tapi karena kita bersyukur banyak. Ayuk, kita ingat lagi penjelasan surah Ibrahim ayat 7, yakni apabila kita bersyukur maka Allah akan menambah nikmat kepada hambanya tersebut. Itulah mengapa meski seseorang memiliki banyak harta namun ia masih merasa kurang hal itu dikarenakan kurangnya rasa syukur. Semoga Allah selalu menjadikan kita hamba yang bersyukur.

Tidak banyak hal yang ingin aku capai di tahun 2017 ini. Hal yang paling aku inginkan adalah Tuhan menguatkanku bagaimanapun kondisinya, Di tahun ini, aku ingin hijrah. Hijrah menjadi lebih baik lagi dan lagi. Aku juga ingin menyelesaikan studi dengan segera dan tepat selesai 2 tahun sehingga selain membuat orang tuaku bangga, aku juga ingin segera mengabdi pada negera melalui instansi pendidikan dimana pun berada. Aku juga ingin menunaikan setengah agamaku di tahun ini. Semoga harapan-harapan sederhana ini bisa aku capai di tahun ini. Semoga Allah memudahkan segala rencana dan memberikan rencana terbaikNya.

Bagaimana dengan harapan-harapanmu di tahun ini?